Kedudukan bimbingan dan konseling dalam pendidikan merupakan bagian yang integral dari keseluruhan kegiatan belajar mengajar yang berlangsung di sekolah.
Bimbingan dan konseling mempunyai peran dalam pembinaan pribadi peserta didik agar dapat mencapai tujuan yang diharapkan maupun tujuan pendidikan nasional.
Bimbingan dan konseling adalah salah satu layanan yang diberikan sekolah kepada peserta didik agar mereka dapat mengembangkan dirinya secara optimal, baik bidang akademik maupun non akademik, secara klasikal, berkelompok, maupun individual.
Layanan bimbingan dan konseling di sekolah sebagai salah satu upaya memfasilitasi siswa agar mampu mengembangkan potensi dirinya atau mencapai tugas-tugas perkembangannya dalam aspek fisik, emosi, intelektual, sosial, moral, maupun spiritual.